
Menampilkan kesan rapi, elegan, namun tetap santai, gaya preppy ini memberikan kesan cerdas dan berkelas pada pemakainya. Dalam artikel ini, kamu akan menemukan berbagai inspirasi untuk mengadopsi gaya preppy fesyen kampus yang dapat di pakai.
Gaya Preppy Fesyen Kampus
Telah di jelaskan pada artikel gaya fesyen sedang populer sebelumnya, bahwa mode fesyen seperti streetwear, preppy, gaya Edgy Look, Vintage Fesyen hingga color block. Membawa inspirasi dan inovasi yang jauh lebih berkembang di saat ini dan pada masa yang akan datang.
Misalnya gaya preppy yaitu satu di antara tren fesyen populer, pakaian yang memadukan nuansa klasik dan formal pada sentuhan kasual. Gaya ini menekankan pada pakaian yang terstruktur, seperti sweater, blus, celana chino, dan rok.
Pola kotak-kotak, garis-garis dan juga nuansa warna pastel lebih sering menjadi ciri khas gaya preppy. Selanjutnya gaya fesyen ini cocok bagi mahasiswa yang ingin tampil cerdas dan sopan, namun tetap nyaman di kampus.
Gaya Preppy Fesyen Kampus Mengenal Lebih Dekat
Gaya preppy sudah ada sejak lama, namun hingga saat ini tetap bertahan dan terus berkembang. Tren fesyen populer ini berawal dari kalangan mahasiswa di Ivy League.
Universitas-universitas elit di Amerika Serikat, yang mengenakan seragam formal dengan tambahan aksen yang lebih kasual. Kemudian seiring berjalannya waktu, gaya ini pun di adopsi di berbagai belahan dunia, termasuk di kampus-kampus Indonesia.
Keistimewaan dari gaya preppy terletak pada kemampuannya untuk tetap terlihat rapi dan profesional, namun tetap memberikan kenyamanan. Dengan memilih bahan-bahan berkualitas, gaya ini membuat pemakainya tampak elegan tanpa harus mengorbankan kenyamanan.
Oleh karena itu sangat cocok untuk kegiatan sehari-hari di kampus. Gaya preppy sering kali di kaitkan dengan kesan yang anggun dan terorganisir. Ciri khasnya yang tidak terlalu mencolok dan sederhana, menjadikannya sebagai pilihan tepat bagi mahasiswa yang ingin tampil stylish.
namun tetap menjadi prinsip dalam menjaga etika berpakaian yang baik. Jadi, tak heran jika gaya ini terus menjadi tren fesyen populer yang tak lekang oleh waktu di dunia kampus.
1. Tips Memilih Warna dan Motif yang Tepat
Memilih warna yang tepat adalah kunci dalam menciptakan tampilan gaya preppy fesyen kampus yang sempurna. Warna-warna netral seperti navy, putih, abu-abu, dan coklat sangat cocok untuk menciptakan kesan elegan dan formal.
Namun, kamu juga bisa menambahkan aksen warna pastel seperti mint, baby blue, atau pink untuk tampilan yang lebih segar dan ceria. Selanjutnya motif yang umum di gunakan dalam gaya preppy adalah garis-garis vertikal, kotak-kotak, dan tartan.
Motif kotak-kotak sangat khas dengan gaya preppy, terutama pada kemeja flanel yang di padukan dengan celana chino atau rok. Garis-garis juga dapat memberi kesan lebih ramping pada tampilan, sehingga bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin tampil lebih slim.
Namun, penting untuk di lakukan harus memperhatikan padu padan warna dan motif. Kemudian untuk gaya preppy fesyen kampus yang sempurna, jangan terlalu berlebihan dalam mencampur warna atau pun motif yang berbeda.
Jika kamu memilih pakaian dengan motif yang lebih ramai, pastikan untuk memilih aksesori fesyen dan bagian lain dari pakaian yang lebih sederhana dan netral. Tentu hal ini agar tetap terlihat makin seimbang dan tidak berlebihan.
2. Gaya Preppy Fesyen Kampus Terinspirasi dari Seragam
Pada dasarnya, gaya preppy terinspirasi dari seragam sekolah elit di Amerika yang menampilkan bentuk model pakaian formal, seperti blazer, sweater rajut, dan kemeja putih.
Gaya fesyen ini mengedepankan tampilan rapi dengan nuansa klasik dan sedikit kasual, yang kini banyak di pilih oleh mahasiswa di kampus. Jadi, blazer adalah salah satu elemen kunci dalam gaya preppy.
Di padukan dengan celana atau rok dengan model yang rapi, blazer memberi kesan sempurna namun tetap terlihat tidak berlebihan. Pemilihan warna blazer juga sangat penting, pilih warna yang netral seperti navy atau abu-abu agar mudah di padu padankan dengan berbagai warna lain.
Selain blazer, sweater rajut juga menjadi ciri khas gaya preppy fesyen kampus. Selanjutnya sweater ini biasanya di kenakan di atas kemeja dan memberikan tampilan yang lebih hangat dan nyaman.
Maka pilih sweater dengan bahan yang lembut dan tidak terlalu tebal agar kamu tetap merasa nyaman sepanjang hari di kampus.
3. Padu Padan Gaya Preppy untuk Berbagai Acara
Berikutnya padu padan gaya preppy sangat fleksibel dan dapat di sesuaikan dengan berbagai acara di kampus. Untuk gaya preppy fesyen kampus acara formal, kamu bisa mengenakan blazer dengan celana chino dan sepatu oxford.
Kemudian padu padan gaya preppy dengan kemeja putih dan dasi agar tampak lebih resmi. Bahkan gaya fesyen ini sangat cocok untuk acara seminar atau pun presentasi di kampus.
Untuk acara yang lebih santai, seperti nongkrong di kafe atau menghadiri acara kampus yang tidak terlalu formal. Kamu bisa mengenakan kemeja polos atau dengan motif garis-garis, di padukan dengan celana pendek atau rok mini.
Pilih padu padan gaya preppy dengan sepatu boat shoes atau loafers untuk kesan yang lebih kasual namun tetap stylish. Selain itu, kamu juga bisa bermain dengan lapisan pakaian untuk tampilan yang lebih dinamis.
Misalnya, memakai sweater rajut pada atas kemeja serta padukan dengan celana jeans atau pun chino. Jadi, dengan cara ini, kamu bisa tampil preppy namun tetap nyaman dan tidak terlalu kaku untuk berbagai kegiatan sehari-hari di kampus.
4. Aksesori yang Sempurna untuk Melengkapi Tampilan
Gaya preppy fesyen kampus menggunakan aksesori menjadi pokok penting dalam mempercantik tampilan kamu. Salah satu aksesori fesyen yang paling khas dalam gaya ini adalah dasi atau pun pita.
Dasi yang di pilih bisa berupa dasi kupu-kupu atau dasi lurus, tergantung pada acara dan tampilan yang kamu inginkan. Selanjutnya untuk sentuhan feminin, pita kecil di leher atau rambut juga bisa menjadi pilihan yang manis.
Selain dasi dan pita, jam tangan klasik dengan desain sederhana juga dapat mempertegas kesan elegan pada tampilan preppy kamu. Pilih jam tangan dengan strap kulit atau logam dengan desain minimalis, agar terlihat lebih sophisticated dan sesuai dengan gaya preppy yang rapi.
Tas juga merupakan aksesori fesyen yang tak kalah penting. Kemudian pilih tas tangan dengan desain yang simpel namun elegan, seperti tas berbahan kulit atau kanvas dengan warna netral.
Tas model tote atau satchel juga dapat menambah kesan preppy yang praktis dan cocok digunakan untuk membawa buku atau laptop ke kampus.
Gaya Preppy Fesyen Kampus Tren Terbaru yang Wajib Kamu Coba
Meskipun gaya preppy fesyen kampus terkesan klasik, beberapa tren fesyen populer terbaru berhasil memperbarui tampilan preppy agar tetap relevan dengan gaya hidup modern. Misalnya, tren celana chino dengan bentuk slim fit yang semakin modern.
Jadi, celana ini memberikan tampilan yang lebih ramping dan cocok di padukan dengan berbagai jenis atasan preppy. Selain itu, sepatu sneakers dengan desain minimalis kini juga sering di padukan dengan outfit preppy.
Pilih sneakers putih yang bersih dan sederhana untuk memberikan kesan modern namun tetap menjaga kesan preppy yang elegan. Sneakers juga menambah kenyamanan, sehingga cocok untuk di pakai di kampus.
Gaya preppy juga semakin di perbaharui dengan adanya berbagai pilihan aksesori fesyen baru. Misalnya, tas punggung berdesain elegan yang kini dapat di temukan dengan berbagai bahan dan warna.
Selanjutnya tas ini sangat praktis, terutama untuk kamu yang membawa banyak barang ke kampus, namun tetap ingin tampil rapi dan bergaya.
Kesimpulan
Gaya preppy fesyen kampus memang terkesan timeless dan tak lekang oleh waktu. Dengan ciri khas yang elegan namun santai, gaya fesyen ini sangat cocok untuk mahasiswa yang ingin tampil stylish dan profesional di kampus.
Dari pemilihan warna dan motif yang tepat, hingga padu padan gaya preppy dengan aksesori fesyen yang sempurna. Kamu bisa menyesuaikan gaya preppy ini untuk berbagai acara dan situasi di kampus.
Meskipun terinspirasi dari seragam sekolah Amerika, gaya preppy tetap memberikan banyak ruang untuk kreativitas dalam berpakaian. Dengan tren fesyen populer terbaru yang semakin mempermudah kamu untuk mencoba dengan berbagai model pakaian.
Kamu bisa semakin tampil modis namun tetap terlihat mantab dan elegan. Jangan ragu untuk mencoba gaya preppy, karena kamu pasti akan tampil percaya diri dan siap menghadapi segala aktivitas kampus!